Cara Mengatasi Icon tidak Muncul atau Font @Fortawesome Tidak berfungsi

Pada catatan kali ini adalah ketika menjalankan website icon-icon tidak berfungsi yang mana menggunakan @fortawesome. Icon yang tidak muncul seperti gambar dibawah ini

Baiklah, untuk mengidentifikasi error tersebut dikarenakan apa, maka dapat ikuti langkah berikut :
  1. Klik Kanan pada halaman website yang error
  2. Pilih inspect
  3. Klik Console, sehingga akan muncul pesan error seperti gambar dibawah ini
GET http://localhost/fonts/vendor/@fortawesome/fontawesome-free/webfa-solid-900.woff2?59edf72a325ac2048d6077f64773674f net::ERR_ABORTED 404 (Not Found)

GET http://localhost/fonts/vendor/@fortawesome/fontawesome-free/webfa-solid-900.ttf?e615bbcb258550973c165dfc0d871c96 net::ERR_ABORTED 404 (Not Found)

Dari error tersebut bahwa asset @fortawesome yang berada pada folder fonts tidak ditemukan, sehingga agar dapat berjalan normal salin folder fonts dan simpan di folder setelah htdocs atau root pada server.

Jika mau menggunakan symbolic link akan lebih mudah yaitu dengan jalankan perintah berikut di terminal :

mklink /D "C:\xampp\htdocs\fonts" "C:\xampp\htdocs\pbb_desa\public\fonts"

 Keterangan dari perintah di atas dapat dibagi menjadi 4 bagian, yaitu:

    a. mklink => perintah symbolic link di windows.

    b. /D => perintah symbolic link untuk satu folder tersebut, jika hanya file maka tidak perlu.

    c. "C:\xampp\htdocs\fonts" => folder akan dibuat dengan nama fonts.

    d. "C:\xampp\htdocs\pbb_desa\public\fonts" => folder fonts dimana sumber link.


Langkah tersebut merupakan symbolic link di windows, selengkapnya tentang symbolic link yang berjalan di windows dan link klik link https://hasbinsc.blogspot.com/2022/07/membuat-symbolic-link-symlink-dan-mklink.html

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama